Cara Mencegah Rasa Bosan Dalam Pacaran

Salah satu sifat buruk yang dimiliki oleh manusia adalah mudah bosan. Sifat mudah bosan ini bisa melanda aspek apapun dalam hidupmu loh, tak terkecuali dalam hubungan percintaan dengan pasanganmu. Kalau bosan dengan gadget, kamu bisa beli gadget yang baru. Kamu bosan dengan pekerjaan, kamu bisa mencari pekerjaan lain. Tapi kalau kamu bosan dengan pasanganmu, urusannya nggak semudah itu. Karena itu kali ini saya mau kasih tips untuk mencegah rasa bosan dalam pacaran. Seperti yang di kutip dari hipwee


1. Coba hal baru yang belum pernah kamu lakukan bareng dia

Melakukan sesuatu hal bareng pacar adalah cara terbaik untuk menjaga hubungan dengan pasanganmu. Tapi kalau yang kalian lakukan adalah hal-hal yang itu-itu saja, pasti bikin kalian bosen dan nggak seru lagi. Coba deh lakukan hal-hal baru yang belum pernah sama sekali kalian lakuin sebelumnya.
Lakukan hal-hal yang menggembirakan, seperti traveling, berkebun,  atau bisa juga kalian ikutan jadi relawan sosial. Kegiatan-kegiatan seru bisa ngerubah suasana hubungan kalian yang udah mulai datar-datar aja.

2. Buatlah daftar nge-date yang ingin kalian lakukan bersama

Ajak pasanganmu untuk membuat “to do list” yang ingin kalian lakukan bersama-sama. Seperti belanja, memasak, atau ke toko buku bareng. Dari daftar yang udah kalian diskusikan itu, kalian pilih deh mana yang akan kalian lakuin bareng nanti saat waktu nge-date. Ngajak pasanganmu untuk mendiskusikan jadwal nge-date, bisa jadi hal yang cukup seru loh. Cukup memancing pasangan kamu untuk memikirkan hal-hal menyenangkan untuk kalian berdua.

3. Jauhkan gadget kalian

Saat kalaian lagi nge-date, sebisa mungkin singkirkan gadget-gadget kalian, kalau perlu tinggalin aja di rumah. Keberadaan gadget di tengah-tengah kencan kalian bisa merusak suasana. Kamu dan pasanganmu pasti akan asyik sendiri mainin gadget masing-masing. Untuk menghindari hal itu terjadi, lebih baik singkirkan, dan mulai benar-benar memperhatikan pasanganmu.

4. Buatlah rencana untuk kencan singkat

ajak dia makan siang bareng, walau hanya sebentar. Kalau kamu dan pasanganmu sama-sama sibuk, dan kalian mungkin terlalu capek untuk selalu bertemu di akhir pekan, ajaklah pasanganmu untuk bertemu sebentar di sela-sela kegiatan kalian. Seperti makan siang atau makan malam sepulang kantor dan ingat, pada pertemuan-pertemuan singkat seperti ini, jangan sampai ada gangguan yang bisa membuat kalian bertengkar.

5. Sering ajak ngobrol mengenai kebutuhan masing-masing

Pastinya kamu tahu kan, inti dari menjalin sebuah hubungan adalah komunikasi. Jagalah komunikasi antara kamu dan pasanganmu. Ajak ngobrol pasanganmu, tanyakan apa saja kebutuhan dan masalah yang dihadapinya, yang mungkin saja kamu bisa membantunya. Jangan sampai setiap kali bertemu, kamu dan pasanganmu hanya diem-dieman aja.

6. Katakan semua kebaikannya yang kamu sukai

Katakan hal-hal yang kamu suka dari dia. Tunjukkan rasa sayang dan kesukaanmu pada pasanganmu. Kalau perlu sebutkan satu persatu sifat-sifat yang kamu suka dari dia. Kamnggak perlu nunjukkin dengan cara yang frontal, kamu bisa bilang hal itu ketika kamu sedang ngobrol asyik atau bercanda dengannya.

7. Ajak dia olahraga bareng

Kamu juga bisa ajak pasangan kamu untuk berolahraga bersama, seperti joging, berenang atau fitnes bareng. Ini cukup membantu kamu dan pasanganmu untuk meningkatkan kembali kualitas komunikasi kalian.

8. Libatkan teman dekat kalian untuk membantu memecahkan masalah

Ketika kamu dan pasanganmu mulai bosan, dan kalian sudah berusaha untuk menemukan jalan keluarnya. Tetapi terkadang, masalah internal yang kalian hadapi selalu berujung pada kebuntuan. Ada baiknya kamu melibatkan teman dekat kalian, mintalah bantuan padanya untuk memecahkan masalah. Terkadang kita membutuhkan saran dari pihak luar.

9. Move on dari masalah yang pernah kalian alami

Mungkin sebelumnya kamu dan pasanganmu pernah memiliki sebuah masalah yang cukup berat. Dan terkadang, salah satu di antara kalian seringkali mengungkit-ungkit masalah itu. Cobalah saling mengingatkan untuk segera melupakan masalah yang sudah berlalu, kalian berdua harus benar-benar bisa saling memaafkan.

10. Jangan lupa untuk merangkul atau memegang tangannya

Jangan lupa lakukan kontak fisik dengan pasanganmu. Kebosanan yang melanda hubunganmu dengan pasanganmu, akan membuat intensitas pertemuan kalian semakin berkurang. Saat kamu dan pasanganmu bertemu, jangan ragu-ragu untuk memulai tindakan yang bisa membuat kalian akrab kembali. Gandenglah tangan atau rangkul dia ketika kalian sedang jalan bareng.

11. Sering-seringlah ajak dia bercanda

Humor adalah cara paling ampuh untuk memecahkan kebosanan. Sering-seringlah ajak dia bercanda, bercanda garing atau gombal-gombalan, atau apapun aja deh yang penting kamu dan pasanganmu bisa tertawa. Kalau kamu udah bisa bikin dia ketwa, otomatis mood pasangan kamu akan menjadi lebih baik. Tapi, kamu juga harus lihat situasi dan kondisi. Jangan sampai bercandaan kamu bisa bikin dia males dan makin bosan sama kamu.

12. Jangan ragu untuk memuji kecantikan atau ketampanannya

Biasanya pasangan-pasangan yang udah menjalin hubungan asmara dalam waktu yang lama, lama-lama mereka jadi semakin jarang untuk memuji pasangannya masing-masing. Saking udah seringnya ketemu, jadi udah nggak ngerasa lagi pasangannya itu cantik atau ganteng. Jangan dong, kamu harus tetap memuji penampilan pasanganmu. Kamu juga harus tahu, waktu yang tepat untuk bisa memuji dia.

13. Beri saran tentang penampilannya

Selain memuji penampilan pasanganmu, kamu jiga bisa ngasih saran tentang baju-baju yang akan merka pakai. Setelah kamu memuji penampilannya, kamu bisa sekaligus ngobrolin tentang fashion dia. Beri saran mengenai baju-baju yang paling cocok dan terlihat bagus untuk dia pakai.

14. Ingatlah momen-momen berhargamu dengan dia

Cobalah untuk flashback kembali di masa-masa lalu kalian. Ingatlah ketika kalian pertama kali bertemu, berjuang bersama untuk bisa bersama terus, adalah cara yang paling ampuh untuk membangkitkan rasa sayngmu kembali pada pasanganmu. Saat kamu mengingat, dan ingatan itu menyentuh hatimu secara emotional, rasa “sense of belonging” mu pada pasanganmu akan tumbuh, dan akan membuatmu untuk berusaha memperbaiki hubungan dengan pasanganmu.

Bagi pasangan yang udah menjalin hubungan dalam waktu yang lama, kebosanan adalah masalah utama yang seringkali dihadapi. Tetapi hal ini kembali lagi pada diri masing-masing. Jika memang kamu masih ingin bertahan dalam hubunganmu, buatlah hubunganmu tetap menyenangkan untuk dirimu dan pasanganmu. Dan jangan pernah berharap terlalu berlebihan, itu hanya akan mengecewakan dirimu sendiri.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar